Wagub Ajak Jaga Stabilitas Harga, Perintahkan Pangan Murah dan Tiket Bersubsidi Jelang Nataru
SOFIFI - Wakil Gubernur Maluku Utara, Sarbin Sehe, memimpin rapat koordinasi lintas sektoral untuk mematangkan persiapan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru). Rapat berlangsung khidmat di lantai IV kantor Gubernur pada Kamis (4/12/5). Rapat tersebut di hadiri secara daring dan luring oleh Kabupaten/Kota, Sekertaris Daerah Provinsi Maluku Utara, para pimpinan instansi vertikal, serta pimpinan OPD terkait lingkup Malut.