Pemprov Malut Dorong Layanan Inklusif di Wilayah Lingkar Tambang
TERNATE - Gubernur Maluku Utara, melalui Asisten I Setda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Kadri La Etje, membuka secara resmi dialog publik dengan tema 'Peningkatan Layanan Publik yang Inklusif dan Akuntabel di Masyarakat Lingkar Tambang' yang digelar oleh Yayasan Makulila Malut, di Room 1 Waterboom Ternate, Rabu (5/11). Acara yang menghadirkan berbagai pemangku kepentingan ini bertujuan membahas upaya peningkatan kualitas layanan publik bagi masyarakat yang berada di sekitar wilayah pertambangan