Dari Istana Rakyat : Sherly Tebar Cinta Kasih Natal Untuk Masyarakat Maluku Utara
SOFIFI - Natal 2025 hadir bukan sekadar sebagai perayaan iman, tetapi sebagai ruang pemulihan. Sherly Laos, Gubernur perempuan pertama Maluku Utara mengajak umat Kristiani memaknai Natal tahun ini sebagai panggilan untuk kembali merawat keluarga—tempat pertama di mana kasih, iman, dan harapan dilahirkan. Dalam suasana penuh sukacita, Gubernur Sherly Laos dan Wakil Gubernur H. Sarbin Sehe, menggelar Open House Natal pada Kamis (25/12). Acara yang digelar di Istana Rakyat, Kediaman Gubernur terseb