Daftar Artikel

Pastikan Kualitas Pendidikan, Gubernur Sherly Dorong Transparansi Anggaran dan Tinjau Sapras Sekolah.
Pastikan Kualitas Pendidikan, Gubernur Sherly Dorong Transparansi Anggaran dan Tinjau Sapras Sekolah.
Admin Adpim / 15 Oktober 2025 / 63x

TERNATE - Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda secara resmi melaunching program transparansi pengelolaan BOSP dan BOSDA tingkat SMA, SMK, SLB, sekaligus memastikan kualitas sarana dan prasarana (Sapras) di SMAN 10, Rabu (15/10/25) Gubernur Sherly Tjoanda dalam sambutannya menyampaikan pentingnya sinergi dan kolaborasi dari semua pihak, dari tingkat sekolah hingga pemerintah daerah, untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerahnya.

Dorong Peningkatan Ekonomi Pedesaan, TEKAD Gelar ToT Literasi Keuangan Bagi Kader Desa.
Dorong Peningkatan Ekonomi Pedesaan, TEKAD Gelar ToT Literasi Keuangan Bagi Kader Desa.
Admin Adpim / 15 Oktober 2025 / 31x

TERNATE- Sekretaris Daerah Provinsi Maluku Utara, Drs. Syamsudin Abdulkadir, M.Si, memberikan apresiasi dan terima kasih kepada para Narasumber dan semua peserta yang hadir pada kegiatan Training of Trainers Literasi Keuangan dan Akses Layanan Keuangan dengan satu tujuan yang sangat mulia untuk dapat meningkatkan perekonomian desa melalui peningkatan literasi Keuangan dan akses layanan Keuangan bagi masyarakat desa.

Sherly-Sarbin Yang Humanis : Pemprov Serahkan Santunan Duka Kepada Enam Ahli Waris.
Sherly-Sarbin Yang Humanis : Pemprov Serahkan Santunan Duka Kepada Enam Ahli Waris.
Admin Adpim / 14 Oktober 2025 / 34x

SOFIFI - Sebagai bentuk dukungan dan kepedulian Pemerintah kepada masyarakat, Wakil Gubernur, H. Sarbin Sehe serahkan secara langsung santunan duka kepada enam ahli waris, Selasa (14/10). Penyerahan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Wakil Gubernur. Sebanyak enam ahli waris keluarga yang meninggal dunia mendapatkan santunan uang duka dari Pemerintah masing-masing 5 juta rupiah.

Gubernur Sherly Relokasi Warga Pesisir Sidangoli Dehe.
Gubernur Sherly Relokasi Warga Pesisir Sidangoli Dehe.
Admin Adpim / 14 Oktober 2025 / 31x

HALBAR — Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda, memastikan relokasi sekitar 50 rumah warga pesisir di Desa Sidangoli Dehe, Kecamatan Jailolo Selatan, Halmahera Barat. Relokasi dilakukan karena permukiman terapung di wilayah tersebut semakin tidak layak akibat gelombang tinggi dan air laut yang sering masuk ke rumah warga. “Tinggal di sini sudah lebih dari 20 tahun. Kalau air masuk, ya masuk saja,” ujar Ibu Amina Aba, Warga Sidangoli Dehe dengan nada pasrah.

Beri Pembinaan Dispora, Wagub : ASN Harus ‘Khoirunnas anfa'uhum linnas’
Beri Pembinaan Dispora, Wagub : ASN Harus ‘Khoirunnas anfa'uhum linnas’
Admin Adpim / 14 Oktober 2025 / 26x

SOFIFI - Wakil Gubernur, H. Sarbin Sehe lakukan apel bersama Jajaran Dinas Pemuda Olahraga Provinsi Maluku Utara, guna meningkatkan kedisiplinan dan kinerja pegawai serta harmonisasi dalam penyelenggaran pemerintah Lingkup Pemprov Malut, yang berlangsung di Halaman Dispora pada, Selasa (14/10). “Kita semua menyadari bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan tulang punggung pelaksana kebijakan publik, pelayan masyarakat, serta perekat dan pemersatu bangsa” ucapnya di depan 60 ASN Dispora.

Imbas Pemangkasan TKD : APBD 2026 Malut Susut 709 Milyar.
Imbas Pemangkasan TKD : APBD 2026 Malut Susut 709 Milyar.
Admin Adpim / 14 Oktober 2025 / 77x

SOFIFI - DPRD Provinsi Maluku Utara menggelar Rapat Paripurna DPRD ke 2 Masa Persidangan Kesatu Tahun Sidang 2025/2026 yang beragendakan Penyampaian Penjelasan Kepala Daerah Atas Rancangan Peraturan Daerah Tentang APBD Tahun Anggaran 2026. Prosesi yang berlangsung di Ruang Sidang DPRD Provinsi Maluku Utara pada Selasa (14/10) tersebut menjadi salah satu langkah strategis yang akan menentukan arah pembangunan Maluku Utara pada tahun mendatang.

Pemprov Malut dan FKUB Taaruf Bersama Hadirkan Moderasi Beragama Bagi Sesama.
Pemprov Malut dan FKUB Taaruf Bersama Hadirkan Moderasi Beragama Bagi Sesama.
Admin Adpim / 14 Oktober 2025 / 29x

SOFIFI - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Maluku Utara menggelar sosialisasi dengan fokus utama menjaga keharmonisan antar umat beragama di tengah tantangan sosial yang berkembang. Hal ini dimaksudkan dalam rangka mendorong Penguatan Moderasi Beragama di Lingkup Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Maluku Utara, Selasa (14/10). Kegiatan yang dihadiri langsung, Wakil Gubernur, H. Sarbin Sehe, Staf Khusus Menteri Agama RI KH. Faried F. Saenong, M.A., M. Sc., Ph.D dan secara daring oleh Direk

Gubernur Sherly Ajak PKK dan Emak-emak Cegah Stunting dari Rumah.
Gubernur Sherly Ajak PKK dan Emak-emak Cegah Stunting dari Rumah.
Admin Adpim / 14 Oktober 2025 / 23x

HALBAR — Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda, yang juga mantan Ketua TP PKK Kabupaten Pulau Morotai, menghadiri peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-53 yang digelar di Lapangan Sasadu Lamo, Kabupaten Halmahera Barat, Selasa (14/10/2025). Dalam sambutannya, Gubernur Sherly membuka acara dengan nada reflektif. Ia mengingatkan kembali bahwa PKK bukan sekadar organisasi pendamping, tetapi jantung dari gerakan keluarga sejahtera yang tumbuh dari ruang-ruang rumah tangga.