Wagub Sarbin Ajak ASN : Melayani Dengan Hati, Bekerja Untuk Negeri
SOFIFI - Pemerintah Provinsi Maluku Utara menggelar apel rutin pagi, pelaksanaan apel merupakan kewajiban bagi setiap aparatur, dalam rangka membina disiplin dan tanggung jawab serta evaluasi berjalannya roda pemerintahan. Apel digelar tidak lain adalah untuk meningkatkan kedisiplinan serta memotivasi para pegawai yang dilaksanakan secara rutin setiap Senin pagi dan diikuti seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Maluku Utara.